11/15/12

Mega Concept Indonesia Mandiri

Mega Concept Indonesia Mandiri
Mega Concept Indonesia Mandiri

Sudah sejak lama gaung untuk untuk mewujudkan Indonesia Mandiri terdengar. Tapi sampai saat ini hal itu masih belum terwujud sepenuhnya. Hal ini dikarenakan adanya faktor-faktor yang menghambat jalan untuk menuju Indonesia Mndiri tersebut, baik itu karena faktor internal maupun faktor eksternal. Bisa saya contohnkan salah satunya adalah masalah pangan, misalnya kedelai. Dengan luas Indoensia yang sedemikian besar, pemenuhan kebutuhan kedelai dalam negeri pun masih harus di suplai dari luar negeri. Memang bukan sepenuhnya ketidakmampuan pemenuhan kebutuhan kedelai itu harus disalahkan oleh salah satu pihak saja. Kita pun juga turut andil atas masalah tersebut. Berapa hektar lahan yang seharusnya menjadi lahan pertanian harus beralih menjadi pusatnya bisnis properti, perhatian akan nasib petani yang kurang, permainan para pelaku tengkulak yang seenaknya menetapkan harga dengan berbagai alasan yang menjerat para petani, di tambah lagi gejolak alam yang sekarang ini tidak menentu dan masih banyak lagi jika harus diruntut satu-persatu. 
Sekarang, sudah saatnya kita memikirkan suatu inovasi untuk mewujudkan Indonesia yang benar-benar mandiri. Suatu mega konsep ini harus mampu menjadi garis besar atas semua permasalahan yang ada di Indonesia, baik itu sosial, ekonomi, ataupun budaya. Mega konsep ini terdiri dari dua tahap. Tahap pertama merupakan suatu penanaman mindset, dan tahap kedua adalah merealisasikan hasil daripada mega mindset tersebut.

Tahap Pertama

  • Mega Mindset
Salah satu permasalahan yang ada dalam proses menuju Indonesia Mandiri adalah tidak adanya persamaan konsep antar satu pihak dengan pihak yang lain. Baik antara masyarakat-pemerintah, ataupun masyarakat-badan usaha. Sudah saatnya penyataun mindset ini dilakukan secara nasional untuk mewujudkan Indonesia Mandiri.
> Bersatu
Penanaman mindset persatuan ini masih menjadi dasar munuju Indonesia Mandiri. Satu hal yang menjadi alasan mengapa "Bersatu" menjadi mindset yang harus ditanamkan adalah keberagaman struktur sosial dan budayanya. Penanaman konsep ini penting mengingat banyaknya penduduk Indonesia dan juga wilayah yang terpisah-pisah. Hal ini lebih diperparah dengan pusat kegiatan ekonomi yang belum merata secara keseluruhan. Salah satu peluang terjadinya konflik dalam kehidupan bermasyarakat.
Beberapa langkah inovatif yang bisa dilakukan adalah :
  1. Meningkatkan frekuensi sosialisasi menuju Indonesia satu. hal ini bisa dilakukan dengan lebih memperhatikan suara masyarakat misalnya melalui kegiatan dialog rutin, kegiatan kompetisi yang mampu membangkitkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air.
  2. Meningkatkan perhatian kepada masyarakat yang selama ini berada di daerah yang memiliki kesenjangan pembangunan ekonomi yang besar.
  3. Menanamkan nilai toleransi bermasyarakat melalui pendidikan moral sejak dini.
>Maju
Mindset maju bukan berarti kita hanya perlu melangkah kedepan tanpa berbekal apapaun. Maju disini maksudnya adalah maju secara konsep, ide, inivasi, kreatifitas, sifat, dan atau modal. Tapi mindset maju ini  merupakan gabungan dari empat elemen kekuatan dasar manusia. berdasarkan ajaran jawa dikatakan bahawa "Manunggaling Cipta, Rasa, Karsa, lan Karya" dimana ini merupakan kekuatan terbesar yang ada dalam diri manusia.
  1. Cipta. Menggambarkan kreatifitas, ide, dan gagasan yang tidak lain merupakan simbol dari pikiran atau cipta. Dimana dari pikiran inilah muncul ide, gagasan, dan kreatifitas. Dengan bekal ini kemantapan untuk lebih maju tak diragukan lagi sehingga peluang untuk menjadi yang lebih berhasil semakin besar.
  2. Rasa. Waspada, teliti, dan kehati-hatian merupakan rasa yang dimiliki setiap manusia. Rasa inilah yang menjadi bekal untuk maju dan menjadi modal untuk terhindar dari problem-problem menuju Indonesia mandiri.
  3. Karsa. Menggambarkan kehendak dan keinginan. Tanpa adanya keinginan untuk maju menuju Indonesia mandiri maka mustahil hal ini akan terwujud. Maka, dibutuhkan penyatuan mindset yaitu keinginan untuk mewujudkan Indonesia mandiri.
  4. Karya. Menggambarkan kemauan untuk bekerja keras
Keempat elemen atau sifat inilah bekal terbesar bagi manusia untuk siap maju mewujudkan Indonesia mandiri tanpa perlu khawatir semua permasalahan yang ada di depan.

>Berbudaya
Struktur sosial budaya nasional dan global saat ini sangat rentan dengan perubahan-perubahan besar yang terjadi. Maka, perlunya mindset yang berbudaya menjadi kunci untuk mencegah timbulnya suatu kondisi yang kurang kondusif untuk menuju Indonesia mandiri. pembangunan untuk menuju Indonesia mandiri harus memperhatikan betul-betul kondisi lingkungan saat ini. Pembangunan untuk menuju Indonesia mandiri harus mengamalkan budaya ramah lingkungan untuk mewujudkan eco-friendly yang berkelanjutan. Selain itu, mewujudkan Indonesia mandiri yang berkelanjutan haruslah juga memperhatikan aspek struktur budaya nasional Indonesia. Meskipun aspek-aspek seperti ini terlihat sepele, namun mindset "Berbudaya" baik itu berupa budaya cinta lingkungan, kedisiplinan, maupun budaya bermasyarakat menjadi faktor yang paling peka terhadap perubahan yang terjadi.
Jika kita menyinggung masalah Indonesia mandiri tentunya harus didukung dengan budaya mandiri di masyarakat. Seyogyanya budaya mandiri merupakan naluri dan insting yang ada di setiap individu. Jika melihat fakta yang demikian, pastinya langkah selanjutnya hanyalah sebuah permasalahan kecil. Kita hanya perlu memberikan sedikit insentif untuk membangkitkan rasa mandiri tersebut. Sebut saja program Wirausaha Mandiri yang sedang gencar-gencarnya dilakukan oleh Bank Mandiri. Dengan pancingan berupa modal usaha, mampu menciptakan wirausahawan yang mampu secara mandiri untuk membuka peluang usaha dan lapangan pekerjaan.

Akhirnya tahap pertama ini menghasilkan sebuah landasan dasar yaitu "MEGA MINDSET" yang terdiri dari tiga elemen yaitu "BERSATU, MAJU, dan BERBUDAYA".



Tahap Kedua
>SD (Sumber Daya)
Setelah Mega Mindset berhasil diterapkan maka akan tercipta sumber daya manusia yang handal memiliki visi, misi, dan tujuan yang jelas. Hal ini akan membawa dampak pada pengelolaan SDA yang berbudaya. Sinergi yang terbentuk seperti ini akan membawa realisasi menuju Indonesia mandiri.
>Physic
Realisasi Indonesia mandiri merupakan bukti awal bahwa Indonesia mampu menjadi negara mandiri. Disinilah tantangan yang harus dilewati untuk menuju Indonesia mandiri yang sesungguhnya. Disinilah Mega Mindset benar-benar harus diterapkan dan di uji. Akan banyak hambatan dan kesulitan yang dihadapi untuk merealisasikan Indonesia mandiri dalam bentuk fisik. Contoh paling konkrit dan paling sering kita dengar adalah masalah pembebasan lahan, korupsi, dan konflik-konflik lain. Kembali lagi ke Mega Mindset, ingat selalu bahwa kekuatan manusia yang terbesar adalah Cipta, Rasa, Karsa, dan Karya. Dengan berpegang pada kekautan tersebut mulailah merinci permasalahan yang terjadi. Jangan mengambil kesimpulan pada garis besarnya saja. Karena sesungguhnya jawaban dari setiap permsalahan yang terjadi adalah keruwetan pada garis kecilnya bukan garis besar.
>Management
Jika sudah terealisasikan maka untuk membangun Indonesia Mandiri yang berkelanjutan diperlukan suatu manajemen yang rapi dan bersih. Rapi dalm arti mengutamakan profesionalitas bukan kekeluargaan dan bersih dalam arti tidak ada kongkalikong dalam birokrasi tersebut. Selain itu perwujudan "One Stop Problem Solving" menjadi bukti bahwa Indoensia mandiri menjadi sebuah standar internasional dan bukan nasional. Dimana tidak perlu berpanjang lebar untuk menyelesaikan suatu permasalahan yang terjadi baik berupa permasalahan internal ataupun eksternal.

Selanjutnya, inilah perwujudan dari Indonesia mandiri yang sesungguhnya. Indonesia yang benar-benar baik secara individu, masayarakat, dan negara secara mandiri. Konsep ini disebut sebagi "MEGA CONCEPT INDONESIA MANDIRI" sebuah inovasi menuju.......




Tulisan ini dibuat untuk mengikuti lomba blog dari http://www.bankmandiri.co.id dalam rangka memperingati HUT Bank Mandiri ke-14. Tulisan adalah karya saya sendiri dan bukan merupakan jiplakan.“

No comments:

Post a Comment

Disqus for Economic Watcher