6/6/12

MP3KI : Harapan Tertinggi Pengurangan Kemiskinan Indonesia

Seperti yang kita tahu, satu semester lebih MP3EI sebagai perwujudan ekonomi maju Indonesia 2025 berjalan. Enam koridor ekonomi yang tertuang dalam MP3EI disiapkan sebagai langkah sinergis pemerintah untuk ekonomi Indonesia kedepan. Sebagai bukti riil terhadap masyarakat telah banyak tenaga kerja yang bisa diserap oleh proyek-proyek MP3EI. Sebgai affirmative action yang pro-growth, Pro-poor, pro-job, dan pro-environment maka pada tanggal 19 Januari 2012 pemerintah meluncurkan program MP3KI sebagai langkah pendamping menghadapi emerging economy 2025 sebagai usaha penyerapan kemiskinan Indonesia.
MP3KI merupakan apresiasi dari program MP3EI. Program yang terintegrasi baik itu lokasi, program dan sasaran ini akan membidik mitra kerjasama P4(Public, Private, People, and Partnership) sebagai pemenuhan dasar dan peningkatan pendapatan. MP3KI ini mengusung empat klaster program diantaranya bantuan siswa miskin, jamkesmas, raskin, PKH, BLT, PNMP, KUR, rumah sangat murah, kendaraan angkutan umum murah, air bersih untuk rakyat, dan listrik murah. Program-program pengentasan kemiskinan seperti ini akan merangsang pertumbuhan ekonomi kearah yang lebih baik dan juga mengurangi angka pengangguran.
Melihat rencana yang matang dari pemerintah terhadap program MP3EI ini maka sepertinya inilah kebangkitan dunia pasar tenaga kerja Indonesia. Untuk mewujudakan pertumbuhan yang tinggi, inklusif, berkeadilan, dan berkelajutan maka efek jangka panjang MP3KI akan menjadi penyeimbang program MP3I. Berbagai program dengan strategi yang telkah disiapkan sedianya mampu sedikit demi sedikit menekan angka pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan amsyarakat kelas menengah ke bawah.

No comments:

Post a Comment

Disqus for Economic Watcher